Resep Tori No Teba (Sayap Ayam)

Resep Resep Tori No Teba (Sayap Ayam) bahan dan cara membuatnya

Resep Tori No Teba (Sayap Ayam)
Satu lagi menu ayam ala Jepang. Tori no teba atau sayap ayam. Berikut adalah resep dan cara membuatnya.

Bahan:
  • 8 buah sayap ayam, keluarkan dagingnya
  • 200 gram daging ayam cincang
  • 1 butir telur
  • Garam, merica, gula secukupnya
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan mirin/ang ciu
  • Bumbu penyedap secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng
  • 4 piring nasi
Pelengkap:
  • Kol, wortel, iris halus
  • Tomat, mentimun, iris bulat
  • Saus tomat, sambal botol, mayonnaise
Cara membuat:
  1. Campur daging ayam cincang, telur, garam, merica, gula, kecap, mirin, bumbu penyedap.
  2. Isi ke dalam sayap. Kukus 10 menit sampai matang.
  3. Goreng sampai kuning kecokelatan.
  4. Sajikan dengan nasi dan pelengkap.
Untuk 4 porsi

0 comments:

Posting Komentar